Mau bertemu yang bening-bening dan bikin nosebleed? ini eventnya!
Acara ini diperuntukkan untuk memfasilitasi komunitas penghobi dan penyuka fashion & makeup (beauty talent). Temanya adalah moe dan kawaii (ungkapan dalam bahasa indonesianya: imut/unyu dan cantik). Lomba ini mirip lomba cosplay, tetapi khusus untuk para cewe. Kegiatan ini bukanlah ajang profesional, tetapi ajang komunitas hobi yang didasari semangat 'Creative & Fun'. Tujuannya adalah melatih kemampuan diri, kepercayaan diri, make-up skill, fashion mix & match. Harapannya, semoga ajang ini dapat menjadi ajang yang menarik dan juga menantang para kaum muda dalam mempresentasikan dirinya semenarik mungkin.
------------------------
HADIAH
Juara 1 : Uang Tunai Rp. 1.000.000,-
Runner Up : Uang Tunai Rp. 500.000,-
*Jumlah pemenang disesuaikan dengan pertimbangan quota, situasi, kondisi, kebijakan panitia pada saat kegiatan berlangsung.
------------------------
KETERANGAN
Ini ajang lomba fashion & makeup dengan tema moe dan kawaii (ungkapan dalam bahasa indonesianya: imut/unyu dan cantik). Acara ini pasti greget dan seru!
Konsep lomba mirip lomba cosplay, yaitu Looks (penampilan) dipadukan dengan Act (Aksi).
Looks (penampilan): yaitu makeup dan fashion yang ditentukan adalah Maid Style, Loli / Lolita Style, Seifuku Style, Idol Style & Gyaru Style.
Act (Akting/aksi panggung): berupa Fan-Service (bisa diwujudkan kreatifitas seperti: Greetings (Jikoshokai), fashion show, dance, singing, lipsync, games, talkshow dll.
KETENTUAN & PERSYARATAN
Biaya pendaftaran: FREE, cukup membeli HTM
Peserta khusus perempuan. Tidak diperkenankan untuk cross-dress.
Peserta wajib hadir di event Jakarta Hobbyfest, Minggu, 3 Mei 2015
Kepesertaan: 1 orang per penampilan.
Kegiatan ini akan dibatalkan jika pesertanya tidak mencapai quota minimal (10 orang). Quota max 18 orang.
Peserta diharapkan dapat tampil sesuai fashion & makeup yang ditampilkannya. Misalnya anggun, elegan, moe, atau cheerful, dll.
Durasi penampilan, max: 3 menit.
Ruang ganti : Panitia menyediakan ruang ganti bersama, namun tidak menyediakan penitipan barang. Kehilangan yang terjadi adalah tanggungjawab masing-masing peserta. Diharapkan setiap peserta menjaga barangnya masing-masing.
Poin yang dinilai: keselarasan kostum & make-up, aksi diatas panggung, ekspresi, interview, kreatifitas, interaksi dengan penonton, dll.
Penilaian dilakukan berdasarkan keputusan panitia. *Dan keputusan adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
Peserta wajib hadir ontime. Keterlambatan dapat mengakibatkan diskualifikasi atau pengurangan poin.
Peserta wajib melakukan checksound dengan panitia sebelum acara dimulai, hal ini dilakukan untuk mencegah music tidak dapat diputar atau bermasalah. Peserta yang bermasalah karena tidak melakukan checksound dapat mengakibatkan gagalnya kepesertaan.
Musik Pengiring / Backsound, peserta membawa sendiri lagu / BGM (format MP3) dan menyerahkannya di hari H kepada panitia, jika tidak membawa musik pengiring, maka akan disediakan panitia (dan tidak boleh pilih)
CARA PENDAFTARAN & ITENERARY
Kirim data formulir pendaftaran via email ke khcionline1@gmail.com
Sebelum event HobbyFest: foto peserta yang lolos seleksi akan dipajang di FP KHCI (http://www.facebook.com/KomunitasHarajukuCosplayIndonesia).
Peserta yang lolos seleksi & fotonya terpajang di FP, langsung datang pada saat event, pada tanggal 3 Mei 2015 (Minggu).
Pada hari event, peserta wajib registrasi ulang di samping panggung.
Setelah registrasi ulang, peserta wajib melakukan checksound.
Make-up / ganti kostum di ruangan yang telah disediakan.
Mengikuti Lomba
Pada saat lombanya, peserta diminta tampil diatas panggung bergaya catwalk, berpose, berfoto, say hello, lalu sedikit presentasi dan sedikit tanya jawab.
Penilaian oleh panitia / juri.
Pengumuman pemenang & penyerahan hadiah
------------------------
FORMULIR PENDAFTARAN
Subject : MOE KAWAII // HobbyFest 3.0
[DATA TIDAK DIPUBLIKASIKAN]
Nama Peserta (asli) : ___________ Nama alias: ___________
Kategori: Maid / Lolita / Seifuku / Gyaru / ________ *pilih salah satu atau sebutkan.
Kota Domisili: __________
Alamat email : __________
No telp aktif : __________
Jenis penampilan : Walk on (Fashion Show), Dance, Singing, Lypsync, Presentation, _________. *pilih salah satu atau sebutkan.
Menyetujui peraturan dari panitia event?: Ya / Tidak
Hadir saat event Jakarta Hobbyfest? HADIR / TIDAK HADIR
------------------------
[DATA YANG DIPUBLIKASIKAN]
Lampirkan Foto (kalau bisa lagi pake kostum), foto kamu yang paling keren
Name (terserah nama asli atau alias)
Theme: (Gyaru / Loli / Seifuku / Maid )
Age : (usia sekarang di tahun 2015)
From: (asal dari kota apa? contoh: bandung - jawa barat)
Blood Type: (Golongan Darah)
Favorite Colour: (Warna kesukaan)
Favorite Food: (Makanan kesukaan)
Favorite Drinks: (Minuman kesukaan)
Hobbies: (Hobi)
Favorite Quote : (Motto / Kata Mutiara / Kutipan favoritmu)
Self Description (Ceritakan apa saja tentang dirimu, bisa saja misalnya promosi karakter dan diri kamu, alasan ikut audisi, hal2 lucu dan menarik, dll.)
------------------------
Kirimkan data-data ini via email dan lampirkan lagu ke: khcionline1@gmail.com
_________________________________________________________________________________
Source: http://jakartahobbyfest.blogspot.com/
Source: http://jakartahobbyfest.blogspot.com/
0 komentar: